Penyerahan Mou Senkom dengan Polri
Pengurus Senkom Kota Metro mengunjungi Polres Kota Metro

Penyerahan MoU PP Senkom dengan Polri oleh Ketua Senkom Kota Metro H. Karji dan diterima Kasat Intelkam Polres Kota Metro Iptu. Dr. Ariesta Prayoga.
Kunjungan Silaturrahim dan Penyerahan MoU Senkom dengan Polri
Kota Metro, 27 Mei 2025 - Dalam rangka meningkatkan sinergitas dan kerjasama antara Senkom Kota Metro dan Polres Kota Metro, hari ini dilaksanakan kunjungan silaturrahim dan penyerahan Memorandum of Understanding (MoU) antara Senkom dan Polri, yang sebelumnya Pengurus Senkom sudah menyurati untuk beraudiesi dengan Kapolres Kota Metro yang baru bertugas , nomor surat : SUM- 05 /Pengkot.SK.MP/V/2025, perihal : Permohonan Audiensi.
Rombongan Senkom Kota Metro yang dipimpin oleh H. Karji didampingi Pembina Drs. H. Kartana, M. Pd I, Wakil Ketua Mutakin, S. Pd, Sekertaris Hendry Sujatmiko, M. Pd, Ketua Bidang Pendidikan dan Pelatihan M. Sodikin, Ketua Bidang Sarpras Muhroni, S. Pd dan Wakil Ketua Bidang Hukum dan HAM Adi Irawan, SH diterima oleh Kapolres Kota Metro Polda Lampung, yang diwakili oleh Kasat Intelkam Iptu Dr. Ariesta Prayoga di ruang kerjanya. Dalam kesempatan tersebut, H. Karji menyerahkan MoU antara Senkom dan Polri yang bertujuan untuk meningkatkan kerjasama dan koordinasi dalam menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat.
Kasat Intelkam Polres Kota Metro Iptu Dr. Ariesta Prayoga, mengapresiasi kunjungan dan penyerahan MoU tersebut. Beliau berharap bahwa kerjasama antara Senkom dan Polres Kota Metro dapat semakin erat dan efektif dalam menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat, Kasat Intelkam berjanji akan segera menyampaikan kepada Kapolres dan akn segera berkunjung ke sekretariat Senkom Mitra Polri Kota Metro.
Sementara itu, H. Karji menyatakan bahwa Senkom Kota Metro siap untuk bekerja sama dengan Polres Kota Metro dalam menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat. Beliau juga berharap bahwa MoU tersebut dapat menjadi landasan bagi kerjasama yang lebih baik antara kedua belah pihak.
Kunjungan dan penyerahan MoU tersebut diakhiri dengan foto bersama dan diskusi santai antara rombongan Senkom Kota Metro dan Polres Kota Metro.
Dengan adanya MoU ini, diharapkan dapat meningkatkan sinergitas dan kerjasama antara Senkom Kota Metro dan Polres Kota Metro dalam menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat.
Editor :Hendry Sujatmiko
Source : liputan